AVG Meluncurkan Perlindungan Gratis dari Ancaman Online

AVG Meluncurkan Perlindungan Gratis dari Ancaman Online
AVG LinkScanner® mandiri memberi perlindungan waktu-nyata bagi pengguna Windows, apa pun produk keamanan lain yang mereka gunakan

Amsterdam, 20 April 2009 - AVG Technologies, pengembang perangkat lunak anti-virus gratis terkemuka di dunia, hari ini meluncurkan AVG LinkScanner sebagai produk mandiri gratis untuk melindungi pengguna dari ancaman online yang acak dan tidak kentara. Setiap hari, sekitar dua juta laman web diinfeksi oleh ancaman tersembunyi. Dan setiap hari, 60 persen dari ancaman itu menghilang dan berpindah ke tujuan lain di web – yang membuat pemindaian tautan secara waktu-nyata menjadi sangat penting. Setiap tipe situs dapat diinfeksi, mulai dari bisnis kecil hingga departemen pemerintahan hingga perusahaan dengan nama merek besar. Jika pengguna begitu saja mengunjungi salah satu laman web terinfeksi ini, mereka bahkan tidak perlu mengklik apa pun untuk mendapatkan masalah, kehilangan rincian kartu kreditnya, ID-nya atau informasi atau file penting lainnya. Perangkat lunak anti-virus biasa saja tidak dapat melindungi dari ancaman tipe ini.

AVG LinkScanner memberi pengguna lapisan perlindungan waktu-nyata tambahan selain perangkat lunak keamanan yang sudah ada. Ia bekerja dengan melihat laman web di balik tautan atau alamat web yang diketikkan ke peramban dan menganalisis di mana ia akan menanamkan ancaman. Jika itu yang terjadi, maka AVG LinkScanner menghentikan pengguna mengunduh laman itu. Ini berarti bahwa, untuk pertama kalinya, pengguna Windows XP dan Vista dapat benar-benar mengetahui apakah aman mengklik sebuah tautan pada waktu yang paling menentukan –saat mereka hendak mengklik tautan itu.

“Kami meyakini bahwa setiap pengguna komputer berhak akan perlindungan keamanan dasar, bagaimana pun kemampunya membelinya” kata J R Smith, CEO AVG Technologies. “Laman web berbahaya ini mengancam mengganggu struktur dasar internet dan bagaimana kita memandang dan menggunakannya; yang memberi ancaman lebih besar lagi pada pengguna dibanding virus. 80 juta pengguna kami sudah terlindungi oleh AVG LinkScanner, yang telah menjadi bagian esensial dari paket produk keamanan kami selama beberapa waktu. Jadi sekarang kami menyediakannya kepada pengguna merek perangkat lunak keamanan utama lainnya, yang tidak memilik level atau perlindungan yang sama. Sekarang setiap pengguna PC dapat menjelajah dan mencari di web dengan percaya diri dan tanpa ketakutan akan kehilangan ID, informasi rekening bank, rincian kartu kredit, file dan informasi penting akibat ulah penjahat cyber.”

AVG LinkScanner juga menerapkan analisis laman web sasaran ini pada hasil pencarian dari Google, Yahoo! dan MSN. Setiap kali pengguna mencari dengan mesin pencari ini, mereka akan melihat peringkat keamanan untuk semua hasil pencarian 'organik'. Selain itu, AVG LinkScanner akan memindai bookmark Anda dan juga tautan yang dimuat di pesan instan dan email sebelum Anda membukanya untuk memastikan keamanannya.
Manfaat AVG LinkScanner

Kemampuan unik AVG untuk menganalisis tautan web secara waktu-nyata memungkinkan AVG untuk menghadirkan perlindungan yang jauh lebih akurat dan relevan dibanding solusi penjelajahan aman lainnya. Memeriksa keamanan laman tepat pada saat pengguna akan mengkliknya merupakan tindakan yang sangat penting dalam dunia ancaman sesaat dewasa ini. Mengandalkan informasi tentang keamanan relatif sebuah situs web beberapa hari atau minggu sebelumnya tidak dapat melindungi pengguna dari ancaman yang berada di suatu tempat selama kurang dari 24 jam; dan karenanya AVG menolak pendekatan tradisional yang mengandalkan informasi tentang situs yang sebelumnya didapati telah diinfeksi.

Tidak seperti solusi lainnya, AVG LinkScanner menganalisis setiap laman di situs web untuk memeringkatkan laman-laman itu. Bayangkan satu atau dua halaman di sebuah situs yang besar seperti Facebook atau MySpace digunakan untuk menyebarkan malware. Jika sebuah solusi penjelajahan aman memeringkatkan seluruh situs berdasarkan temuan pada beberapa laman, maka peringkat yang rendah pada satu atau dua laman terinfeksi akan membuat akses pengguna ke setiap laman kerabat pada situs tersebut diblokir.

“Web telah menjadi mekanisme distribusi utama bagi virus (dan malware lain), unduhan hampiran dan ancaman web tersembunyi lainnya yang merupakan serangan dengan persentase terbesar,” kata CTO AVG Technologies Karel Obluk.“Makanya kami telah mengembangkan jajaran produk kami untuk lebih menekankan perlawanan terhadap bentuk serangan yang lebih tersembunyi dan berbahaya ini. AVG LinkScanner berada di lini depan lapisan pelindung tambahan ini. Sasaran kami, dengan menyediakan lapisan ini secara gratis, adalah memberi pengguna rasa percaya diri untuk selalu merasa aman ketika mereka online.”
Riset Siskamling Virtual

Pendekatan siskamling virtual dalam riset LinkScanner juga meningkatkan kemampuan produk untuk memberi perlindungan yang relevan pada pengguna – menempatkan perlindungan di tempat yang dikunjungi pengguna dan ketika mereka mengunjunginya, bukannya mencoba memetakan dan mengamankan seluruh Internet. Jaringan Intelijen LIVE ini selama lima tahun terakhir berfokus sepenuhnya pada area ancaman yang terus berkembang ini dengan menggabungkan sumber daya yaitu:

* tim global yang terdiri atas peneliti manusia ahli dan jaringan 'hunting pot'
* filter intelijen untuk situs dan mekanisme distribusi ancaman yang diketahui dan dicurigai
* umpan balik otomatis untuk ancaman yang ditemukan, yang memastikan fokus pada ancaman dunia-nyata yang mengancam pengguna nyata

AVG LinkScanner mengumpulkan kecerdasan yang diperoleh melalui ketiga saluran ini, menghubungkannya secara waktu-nyata, dan memadukannya lagi ke dalam proses analisis ancaman untuk meningkatkan perlindungan pengguna secara kontinu.

Trik-trik lain sedang dikembangkan secara terus-menerus, dan pengguna sebaiknya tidak menganggap dirinya aman jika beberapa pop-up lain masih muncul saat mereka menjelajah web atau mengunduh file. Menjalankan AVG LinkScanner akan melindungi pengguna dari bentuk-bentuk tipu daya rekayasa sosial yang baru maupun yang sudah ada.
Ketersediaan dan Persyaratan Sistem

AVG LinkScanner melanjutkan misi AVG Technologies untuk menghadirkan solusi yang ringan dan mudah digunakan, yang tidak memperlambat komputer pengguna dan memberi perlindungan yang kokoh begitu diinstal. Perangkat lunak ini dapat digunakan secara gratis pada setiap komputer PC rumah untuk keperluan non komersial. Dapat diunduh dari http://linkscanner.avg.com. Dukungan tersedia melalui forum online gratis yang diadakan oleh AVG di http://freeforum.avg.com.

AVG LinkScanner dapat digunakan pada semua versi Windows XP dan Vista yang ada, 32- maupun 64-bit. Perangkat lunak ini kompatibel dengan semua perangkat lunak keamaan terkemuka dan dengan peramban Internet Explorer 6 atau yang lebih baru dan Firefox 2 atau yang lebih baru. AVG LinkScanner saat ini masih tersedia dalam bahasa Inggris, dan akan tersedia dalam bahasa Portugis Brazil, Cheska, Belanda, Prancis, Jerman, Jepang, Polski, Portugis, Spanyol, Turki, Korea, Bahasa Indonesia, China (Tradisional & Disederhanakan), Rusia dan Melayu mulai pertengahan Mei.
Selalu terhubung ke AVG

Untuk berita hingga-menit-ini menganai ancaman cyber terbaru:

* Berlangganan blog AVG Chief Research Officer, Roger Thompson, di http://thompson.blog.avg.com/ Untuk pembaruan AVG umum
* Saksikan terus AVG di Twitter@officialavgnews.com
* Daftar di www.avgnews.com

Tentang AVG Technologies

www.avg.com
AVG adalah pemimpin solusi keamanan global yang melindungi lebih dari 80 juta pengguna komputer konsumen dan bisnis kecil di 167 negara dari semakin berkembangnya ancaman web, virus, spam, penipuan cyber dan peretas di Internet. Berkantor pusat di Amsterdam, AVG berpengalaman selama hampir dua dasawarsa dalam membasmi kejahatan cyber dan mengoperasikan salah satu laboratorium tercanggih untuk mendeteksi, menyiasati, dan membasmi ancaman yang disebarkan di Web dari seluruh dunia. Model perangkat lunak online yang dapat diunduh secara gratis memungkinkan pengguna tingkat pemula memperoleh perlindungan anti-virus lalu dengan mudah dan murah meningkatkannya ke tingkat keamanan dan pertahanan yang lebih tinggi baik dalam lingkungan pengguna tunggal maupun multipengguna. Hampir 6,000 penyalur, mitra dan distributor bekerja sama dengan AVG secara global, termasuk Amazon.com, CNET, Cisco, Ingram Micro, Play.com, Wal-Mart, dan Yahoo!.

Kontak media:

Siobhan MacDermott,
AVG Technologies
E-mail: siobhan.macdermott@avg.com
Ponsel: +420 725 695 132 or +1 415 299 2945

0 komentar:

Posting Komentar

My Playlist


MusicPlaylistRingtones

Blog Fish

Formspring - Question for Dephy

My Article

About me

Foto saya
Gw orangnya cool, pendiam, tpi klw dah kenal sma gw.. orgnya asyik, n cpet akrab... Kesibukan gw banyak bgt sampai-sampai kadang jarang di rumah.. dan kadang-kadang juga seharian nongkrong dpan komputer.. heuheu...

Chat with me

Shoutbox


ShoutMix chat widget

Counter

125x125 Ads1
Dephy Music Course